Kerjasama Dengan JD.ID, Go-jek Luncurkan Paket Sembako Rp9 Ribuan

Kerjasama Dengan JD.ID, Go-jek Luncurkan Paket Sembako Rp9 Ribuan

Prosatu.com Jakarta – Go-Jek Indonesia dan marketplace JD.ID bekerja sama meluncurkan paket sembako seharga Rp9 ribuan untuk mitra pengemudinya di seluruh Indonesia. Lebih dari seribu mitra pengemudi Go-Jek dapat membeli paket sembako dengan cicilan sebesar Rp9.700 dari penghasilan harian mereka.

Vice President Driver Community Go-Jek, Jaka Wiradisuria menjelaskan, dengan uang kurang dari Rp10 ribu itu, mitra pengemudi bisa mendapatkan paket sembako seperti beras, mi instan, teh, kopi, gula, minyak, hingga kental manis, setiap bulannya. “Paket sembako ini juga digratiskan biaya ongkos kirim ke rumah masing-masing,” kata Jaka dalam keterangannya di Jakarta, Rabu, 6 Maret 2019.

Menurut Jaka, paket sembako ini merupakan bagian dari program Go-Jek Swadaya. Dengan pengiriman langsung paket ke rumah,maka mitra pengemudi tak perlu lagi repot-repot meluangkan waktu membeli sembako. Sehingga, mitra pengemudi bisa memiliki waktu lebih banyak bersama keluarga. “Sudah ada lebih dari seribu mitra yang merasakan manfaat sejak diterapkan minggu lalu,” kata Jaka.

Vice President Corporate Affairs Go-Jek, Michael Say mengatakan, dari temuan perusahaannya, sembako menjadi salah satu pos pengeluaran terbesar mitra pengemudi. Go-Jek kemudian berinisiatif menyediakan paket sembako dengan harga yang pasti dan terjangkau bagi mitra pengemudi. “Kami ingin pertahankan sustainable income dari mitra pengemudi,” kata dia.

Program Go-Jek Swadaya telah diluncurkan oleh Go-Jek sejak 2016 dan telah diikuti oleh lebih dari 1 juta penerima manfaat. Tak hanya mitra pengemudi, keluarga pengemudi juga dapat memanfaatkannya. Melalui program ini, Go-Jek bekerja sama dengan perusahaan yang memiliki visi seragam demi membantu perencanaan keuangan mitra dan keluarga.

Head of Sales B2B JD.ID, Frankie Widjaja, berharap semakin banyak lagi mitra pengemudi dari Go-Jek yang dijangkau melalui program ini. “Ini bukan hanya karena bentuk keringanan yang ditawarkan, tetapi juga karena kualitas produk dan kepastian harga yang telah ditetapkan oleh kami,” ujar dia